Membuat POE Tenda N301 Sebagai Penangkap Wifi/100m UTP CABLE
Selamat siang
Yang akan kita bahas pada artikel kali ini adalah "Membuat POE Tenda N301 Sebagai Penangkap Wifi/100m UTP CABLE"
Disini ada sebuah tenda N301 yang bisa digunakan untuk pointing atau klien juga bisa, namun kali ini tenda N301 akan dimodifikasi menjadi antena penerima atau pengirim di luar rumah/ outdor Antena wireless kita perlu perpanjangan kabel 10 m sampai 15 meter. Kita perlu membuat POE, Karena Tenda N301 belum support POE.
Bahan yang perlu disiapkan
- adaptor original Tenda N301
- Colokan bekas, diambil dari adaptor yang mati
- POE
- Kabel 10 meter sampai 15 meter
- Tenda N 301
- Avometer
- solder
- timah
- Solasi
Langkahnya:
- Yang pertama cek daya yang keluar dari adaptor original Tenda N301 dengan menggunakan avometer, apakah benar 9 volt
- Pasangkan adaptor dengan POE, dan kabel pasangkan dengan POE. dan kita kan cek kabel warna apa yang akan kita dapet antara arus positif dan negatif, kita cek satu persatu menggunakan avometer.
- Dan Mahesadroid sudah cek dan yang ketemu adalah biru, putih biru sebagai arus positif dan kabel putih coklat coklat sebagai arus negatif.
- Kupas kulit kabel utp, dan kita akan membuat arus positif dan negatif dengan cara melepas salah satu kabel yang sudah di cek, misalkan disini mahesadroid memilih kabel coklat untuk arus negatif dan arus biru untuk arus positif, kabel putih biru atau putih coklat juga bisa dipakai tapi kita pakai salah satu saja.
- lepaskan kabel biru dan coklat dan kita cek dulu menggunakan avometer apakah tegangannya masih sama 9 volt.
- Setelah masih sama, kita pasangkan dengan colokan bekas, tapi sebelum di sambungkan cek dulu mana arus positif atau negatif pada colokan bekas tersebut menggunakan avometer, kalo sudah jangan lupa di bedakan supaya tidak tertukar.
- Sambungan arus kabel dengan colokan bekas.
- Setelah disambung kita coba pasangkan dengan tenda N301, dan ternyata menyala ya
- Lepaskan lagi, kita akan solder dan kita solasi kabelnya supaya lebih aman.
- setelah itu bisa kita cek dikomputer.
Sanggat mudah ya.
Kita tinggal pasang tenda N301 ke tiang. Selamat mencoba
Post a Comment for "Membuat POE Tenda N301 Sebagai Penangkap Wifi/100m UTP CABLE"